Lita Gading Pilih Damai? Ogah Balas Dendam ke Ahmad Dhani!

Celina

Celina

Lita Gading Pilih Damai? Ogah Balas Dendam ke Ahmad Dhani!

Deteksi News – Drama perseteruan antara Lita Gading dan Ahmad Dhani memasuki babak baru. Meski namanya terseret dalam laporan polisi yang dilayangkan pentolan Dewa 19 itu, Lita Gading memilih untuk tidak melakukan serangan balik. Melalui kuasa hukumnya, Syamsul Jahidin, Lita Gading menegaskan tidak ada rencana untuk melaporkan balik Ahmad Dhani.

"Terakhir kali kami diskusi dengan klien kami, tidak ada rencana laporan balik," ujar Syamsul Jahidin dalam konferensi pers di kawasan Blok M, Jakarta Selatan, Jumat (11/7/2025). Keputusan ini tentu mengejutkan banyak pihak, mengingat panasnya situasi yang terjadi.

 Lita Gading Pilih Damai? Ogah Balas Dendam ke Ahmad Dhani!
Gambar Istimewa : akcdn.detik.net.id

Pihak Lita Gading sendiri menyayangkan laporan yang dibuat oleh Ahmad Dhani. Mereka menilai, tindakan tersebut telah merampas kebebasan akademik. "Sangat disayangkan karena ini pertama akademisi, jadi kebebasan akademik sudah dirampas," imbuh Syamsul Jahidin.

Menurutnya, konten yang dibuat Lita Gading bertujuan untuk memberikan edukasi kepada masyarakat, bukan untuk menyerang siapa pun. "Kita memberikan edukasi yang baik kepada masyarakat. Kita berikan contoh yang baik untuk masyarakat, untuk apa sih diributin," tuturnya.

Saat ini, Lita Gading masih berada di Eropa dan telah menyerahkan sepenuhnya kasus ini kepada kuasa hukumnya. Meski demikian, ia berjanji akan bersikap kooperatif dalam menghadapi permasalahan ini. "Kami juga sangat beritikad baik jika nanti ada pemanggilan klarifikasi kami akan datang, kami akan lalui proses hukum yang berjalan kami hormati semua," tegasnya.

Seperti yang telah diberitakan deteksinews.co.id sebelumnya, Ahmad Dhani melaporkan akun Lita Gading ke Polda Metro Jaya pada Kamis (10/7/2025) atas dugaan eksploitasi anak dan pelanggaran Undang-Undang Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE). Laporan ini diajukan karena konten yang dibuat Lita Gading dianggap memicu bullying terhadap anak Dhani, SF, serta melakukan eksploitasi anak di bawah umur.

Also Read

Tags

Tinggalkan komentar