Alvin Jo: Judi Bikin Hidupku Berantakan!

Celina

Celina

Alvin Jo: Judi Bikin Hidupku Berantakan!

Deteksi News – Pengakuan mengejutkan datang dari penyanyi bersuara merdu, Alvin Jo. Mantan juara X Factor Indonesia ini blak-blakan soal masa kelamnya yang terjerat dalam lingkaran setan perjudian. Alvin Jo mengungkapkan bahwa kecanduan judi telah menghancurkan hidupnya.

Pelantun "Falling in Love in Jakarta" ini mengaku sudah mengenal judi sejak SMP, namun kecanduan parahnya terjadi saat kuliah. "Kenal judi SMP. Kecanduan mendalamnya kuliah. Tobat (2018) yang berhenti seluruhnya 2021 awal," ungkap Alvin Jo saat menjadi bintang tamu di acara Rumpi: No Secret Trans TV, Kamis (19/6/2025).

Alvin Jo: Judi Bikin Hidupku Berantakan!
Gambar Istimewa : akcdn.detik.net.id

Pria kelahiran Malang, 20 September 1997 ini menyadari ada yang salah dengan dirinya ketika uang untuk berjudi lebih besar dari biaya hidupnya. Dia bahkan tidak merasa bersalah saat mencoba permainan haram tersebut.

"Sedikit bahkan biaya hidup aku. Aku gak hedon, tapi biaya judi lebih banyak daripada biaya hidup sendiri. Sama mulai meremehkan uang kecil, menurutku ada yang salah, sama gak merasa bersalah dengan judi," bebernya.

Kemarahan keluarga tak terhindarkan. Alvin Jo bahkan sempat kabur dari rumah dan tinggal di rumah tantenya karena merasa stres dan butuh tempat untuk menyendiri.

"Aku kabur dari dari rumah. Aku tinggal di rumah tanteku karena di rumah tanteku banyak sepupu cowok-cowok, aku gak punya tempat sendirian cuma bisa di kamar mandi, akhirnya aku di situ. Sudah stres, di fase stres," sambungnya.

Kecanduan judi membuat hubungannya dengan orang tua renggang, kuliah terbengkalai, dan kisah cintanya kandas. Alvin Jo merasa hidupnya hancur dan salah memilih jalan.

Namun, Alvin Jo akhirnya menemukan jalan keluar. Ia berhasil lepas dari jeratan judi pada awal 2021 dengan bantuan Tuhan. Ia juga belajar memaafkan dan menerima kepahitan hidup.

"Caranya (bisa memaafkan) pakai Tuhan Yesus. Dikasih POV baru, aku lihat orang tuaku punya kepahitan lagi, jadi sama. Kesempatan hidup cuma sekali, mereka punya kepahitan, aku punya kepahitan. Itu menyakiti aku tanpa aku sadari," tukas Alvin Jo, dikutip dari deteksinews.co.id.

Also Read

Tags

Tinggalkan komentar