Deteksi News – Kabar bahagia datang dari pedangdut Dewi Perssik! Tahun ini, rezekinya seolah tak ada habisnya. Buktinya, mantan istri Saipul Jamil ini berkurban hingga 17 ekor sapi, lho! Sapi-sapi tersebut disebar di Jakarta dan kampung halamannya.
Dewi Perssik mengungkapkan kebahagiaannya saat ditemui di kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Jumat (6/6/2025). "Alhamdulillah, di Jakarta ada 2 (sapi), di Jember, Sumber Sari ada 5, dan di tempat eyang di Kranjingan ada 10. Rezeki ini datangnya dari Allah, jadi ya dikeluarkan lagi," ungkap Dewi Perssik dengan senyum lebar.

Pelantun "Hikayat Cinta" ini mempercayakan urusan pembelian sapi kepada timnya dan peternak langganan. "Setiap tahun saya bilang ke peternak, ‘Pak, kalau ada rezeki lebih, saya mau beli 2, nanti dikasih makan biar gendut’," cerita Dewi Perssik.
Dua sapi yang dikurbankan di Jakarta bahkan memiliki bobot fantastis, mencapai 1,2 ton! Dewi Perssik sangat bersyukur atas kelancaran rezekinya tahun ini.
Ke-17 sapi kurban tersebut diperuntukkan bagi keluarga tercinta, mulai dari kakek-nenek, orang tua, hingga dirinya sendiri. Wah, rezeki yang berkah ya, Dewi Perssik!






