Deteksi News – Kabar gembira datang dari pasangan selebriti Kartika Putri dan Habib Usman bin Yahya! Kebahagiaan mereka semakin lengkap dengan kelahiran seorang putra tampan yang diberi nama Muhammad Ali.
Kabar bahagia ini diumumkan langsung oleh Habib Usman melalui akun Instagram pribadinya. Dengan penuh syukur, Habib Usman memperkenalkan anggota keluarga barunya kepada para penggemar dan pengikutnya.

"Alhamdulillah telah lahir putra kami yang bernama MUHAMMAD ALI," tulis Habib Usman, Rabu (3/12/2025). Unggahan tersebut langsung dibanjiri ucapan selamat dan doa dari para netizen, sahabat, dan rekan sesama artis.
Habib Usman juga menyampaikan harapan mulia untuk sang buah hati. "Semoga menjadi anak yang sholeh bertaqwa kepada Allah dan menjadi kebanggaan Bapak Ibunya dan Baginda Nabiyuna Muhammad Sholallahu Alaihi Wasallam. Aamiinn aaminn ya robbal alaminn," lanjutnya.
Ucapan selamat dan doa pun membanjiri kolom komentar unggahan tersebut. Putra Siregar menulis, "Muhammad Ali nama yang indah." Tasyi Athasyia pun tak sabar ingin bertemu dengan baby Muhammad Ali, "Ih mau ketemu." Dian Ayu juga turut berbahagia, "Alhamdulillah ya Allah selamat datang anak soleh. Sehat dan bahagia selalu kalian."
Selamat untuk Kartika Putri dan Habib Usman atas kelahiran putra tercinta! Semoga Muhammad Ali tumbuh menjadi anak yang sholeh, berbakti, dan membawa kebahagiaan bagi keluarga.






