Deteksi News – Acha Septriasa sukses bikin jagat maya geger! Gara-garanya, foto selfie dirinya bareng Nicholas Saputra yang diunggah di Instagram pribadinya. Bukan sekadar foto biasa, unggahan ini sukses memicu nostalgia Acha ke masa lalu, tepatnya 20 tahun silam.
Dalam foto itu, Acha tampak nyaman bersandar di bahu Nicholas Saputra. Keduanya tersenyum manis ke arah kamera. "Dipertemukan di ruang casting tahun 2005 sama Dia…. Kebayang dulu masih umur 16 tahun, deg-degannya kayak apa lewat screen test 3 Hari untuk Selamanya," tulis Acha, dikutip deteksinews.co.id, Sabtu (21/11/2025).

Acha dan Nicholas memang pernah terlibat dalam proyek film "3 Hari untuk Selamanya" yang dirilis pada 2007. Saat itu, Nicholas yang menjadi pemeran utama bersama Adinia Wirasti, berusia 21 tahun, terpaut 5 tahun dari Acha yang masih remaja.
Pertemuan kembali setelah dua dekade ini membuat Acha terheran-heran. Pasalnya, Nicholas Saputra seolah tak menua sedikit pun! "Tapi kok dia gak tua-tua ya?? Setelah 20 tahun damage-nya sama?! @nicholassaputra," puji Acha dengan nada bercanda.
Pujian Acha ini senada dengan komentar netizen yang sebelumnya juga dibuat kagum dengan visual awet muda Nicholas Saputra. Video yang viral beberapa waktu lalu, saat Nicholas menghadiri acara reuni SMA, semakin membuktikan bahwa aktor lulusan Arsitektur UI ini seolah memiliki formula rahasia untuk tetap terlihat muda.
Nicholas Saputra, yang merupakan alumni SMA Negeri 8 jurusan IPA, memang dikenal sebagai sosok yang menjaga privasinya. Namun, pesonanya yang tak lekang oleh waktu tetap berhasil mencuri perhatian publik. Apakah Nicholas Saputra punya rahasia awet muda? Atau jangan-jangan… dia vampir?






