Deteksi News – Kabar mengejutkan datang dari keluarga Inul Daratista. Sang suami tercinta, Adam Suseno, mengalami insiden mengerikan yang membuatnya harus dilarikan ke rumah sakit dan menjalani operasi. Inul, dengan nada panik, menceritakan kronologi kejadian yang membuatnya histeris.
Semua bermula ketika Adam berniat memperbaiki sesuatu di kolam ikan mereka. Tanpa disangka, kakinya tergores batu karang tajam. "ART heboh semua, tahu-tahu ruang tamu penuh darah segar berceceran. Dianya wes (sudah) pingsan," ungkap Inul melalui akun Instagram pribadinya, Sabtu (21/6/2025) malam.

Rupanya, goresan tersebut mengenai pembuluh darah besar di kaki Adam. Akibatnya, darah memancar deras hingga kolam ikan berubah menjadi merah. Adam pun tak sadarkan diri. "Matane jereng takut aku. Bliur-bliur pusinglah trus pingsan," lanjut Inul.
Inul segera membawa Adam ke UGD. Dokter menjelaskan bahwa pembuluh darah besar di kaki Adam sobek dan aliran darah ke jari-jari kakinya terhenti. Operasi pun menjadi satu-satunya jalan.
"Jadi mau disambung lagi, dijahit, dibenerin, tapi masuk ruang operasi bius umum total. Gak pernah sakit, sekalinya insiden bikin jantungku rontok sampai histeris lihat darah di mana-mana. Dam, Dam," tulis Inul dengan emoji menangis, menggambarkan betapa terpukulnya ia melihat kondisi sang suami.
Inul setia mendampingi Adam hingga operasi selesai dan suaminya sadar. Luka gores yang awalnya dianggap sepele ternyata berakibat fatal. "Luka gores tapi kenanya di pembuluh darah. Gak pasiennya, gak yang anterin ikutan mau copot jantunge," ujar Inul lega.
"Mayanlah 8 jahitan, thank you Allah," pungkasnya. Semoga Adam Suseno segera pulih dan kembali beraktivitas seperti sedia kala!






