Deteksi News
Featured Situbondo

Akibat Angin Kencang Disertai Hujan Lebat, Rumah Warga Desa Gunung Malang Tertimpa Pohon

Murawi – Deteksi News

Suboh, (deteksinews.co.id) – Pada hari Selasa tanggal 28/02/2022 Pemerintah Desa Gunung Malang Beserta Camat Suboh turun langsung melihat kondisi rumah warga yang tertimpa pohon mangga milik H. Um.

Tepatnya yang berada di Dusun Gunung Malang Timur RT/03/01 Desa Gunung Malang Kecamatan Suboh Kabupaten Situbondo.

Belasan warga bersama Pemerintah desa Babinsa dan Babinkantibmas melakukan pembersihan dan menurunkan genteng yang pecah di rumah warga yang menimpa rumah milik H. Um.

Kepala Desa Gunung Malang Kecamatan Suboh Kabupaten Situbondo Aryono mengatakan tidak ada korban jiwa dalam insiden ini, musibah ini akibat angin kencang dan disertai hujan deras.

“Hanya saja rumah tertimpa tersebut kerugian diperkirakan mencapai 3 Juta, ” ujarnya.

“Kami atas nama pemerintah desa Gunung Malang menyumbang 500 Genting, karena gentingnya banyak yang pecah dan harapan saya kedepan tidak ada lagi musibah yang menimpa warga kami Semua, ” ungkapnya.

“Kami juga menghimbau kepada masyarakat untuk tetap waspada dengan cuaca yang ekstrem seperti sekarang ini, ” pungkasnya.

Related posts

Polri Gelar Operasi Kemanusiaan Aman Nusa II Tanggulangi Erupsi Gunung Semeru

Redaksi

Amaq Sinta Apresiasi Polri Berikan Keadilan Lewat SP3 Kasus Begal

Redaksi

Gara – gara Obat Kuat, Istri Jadi Menjanda

Redaksi