Deteksi News
Bondowoso Featured

Warga Andungsari Merasa Kecewa Adanya Kerusakan Hutan Oleh Oknum yang Tidak Bertanggung Jawab

Bagus – Deteksi News

Bondowoso, (deteksinews.co.id) – Hutan yang seharusnya dilindungi,kali ini malah dirusak oleh oknum yang tidak bertanggung jawab. Seperti yang terjadi di Desa Andungsari Kecamatan Pakem Kabupaten Bondowoso kerusakan hutan tepatnya di Dusun Krajan Petak 11E.

Belum diketahui pasti apa dasar kerusakan yang dilakukan oleh oknum yang tidak bertanggung jawab ini. Atas kerusakan tersebut membuat masyarakat Desa Andungsari terkena dampaknya, bagaimana tidak pohon yang dirusak dibawahnya ada tanaman kopi dan tanaman kopi itu dimanfaatkan oleh masyarakat untuk kebutuhan sehari-hari.

Salah satu warga Andungsari yang enggan disebut namanya menyampaikan, “Kami sebagai warga sangat kecewa dengan perbuatan oknum yang tidak bertanggung jawab ini, karena kita sehari-hari bekerja dari hasil kopi yang kami kelola dan kami juga sudah bekerja sesuai aturan, ” tuturnya.

“Hasil dari panen kopi tersebut kami setor ke pihak pengurus LMDH 30% dari hasil panen itu, dengan adanya kerusakan hutan itu membuat kami kecewa dan membuat tanaman kopi yang dibawah pohon yang dirusak menjadi tanaman kopi tidak berkembang dengan baik,” tambahnya.

Kerusakan itu yang dirusak pohon mahoni yang ditanam oleh masyarakat setempat pada tahun 1999 dan dibawahnya pohon mahoni tersebut ada tanaman kopi, ada sekitar kurang lebih 1 Hektare yang dirusak.

Masih warga, “Kami juga ucapkan terima kasih kepada Perum Perhutani atas kerja samanya sampai saat ini yang sudah dinikmati masyarakat dengan adanya tanaman kopi, namun dengan adanya perusakan tersebut membuat kami sebagai masyarakat yang ikut mengelola hutan merasa kecewa kepada oknum yang melakukan perusakan tersebut, karena lahan yang di rusak masih masuk dalam salah satu pengurus LMDH, atas perusakan tersebut berdampak kepada warga dan memberi contoh yang jelek kepada warga yang lain,”ucapnya dengan rasa kecewa.

Keseluruhan luas lahan hutan yang ada di Desa Andungsari kurang lebih 260 Hektare dan masyarakat setempat ikut serta dalam pengelolaan hutan, termasuk penanaman kopi dan tembakau yang ada dilahan Perum Perhutani.

Atas kejadian ini belum tau pasti apa penyebab kerusakan tersebut dan belum tau siapa oknum yang melakukan kerusakan itu, tetapi masyarakat Andungsari meminta kepada pihak Perum Perhutani untuk usut tuntas atas kejadian kerusakan tersebut agar kerusakan ini tidak berlanjut dan masyarakat bisa bekerja kembali untuk ikut mengelola hutan yang ada di Desa Andungsari.

Related posts

Terjadi Tanah Longsor di Jalan Raya Bondowoso Arah Besuki

Redpel

PPP Ultimatum Bakal Ada Serangan Balasan, Seteru Bupati Salwa VS DPRD Makin Panas

Redpel

Melalui Pertunjukan Topeng Dalang, Pemkab Sumenep Gelorakan Gempur Rokok Ilegal

Redpel